Powered By Blogger

Jumat, 22 Februari 2013

Ingin Ku Mendidik di Halmahera

Dulu ketika masih kecil saya sempat menginap beberapa hari dirumah sakit karena waktu itu bapak harus menjalani operasi. Saya dan ibu harus menemani dan mengurus beliau. Dan sejak saat itu saya mempunyai cita-cita untuk menjadi seorang suster. Waktu itu saya melihat para suster begitu baik, bersahabat dan cantik. Saya langsung bilang "mamah, nanti kalo udah gede mau jadi suster". Ibu, bapak dan suster yang sedang merawat bapak tersenyum mendengar saya berbicara seperti itu.
Tapi seiiring waktu berlalu saya tumbuh semakin besar. Saya masuk SD, SMP, SMA hingga sekarang kuliah. Semakin tumbuh seseorang semakin banyak dan berubah-rubah keinginannya. Begitupun dengan saya. Setelah melupakan "suster", saya beralih ingin menjadi pembaca berita, dokter bahkan saya mempunyai keinginan kerja di NASA, karena pada dasarnya saya memang menyukai ilmu fisika, khususnya tata surya.
Namun itu hanya keinginan saya, bukan ketentuan-Nya.
Singkat cerita saya sekarang kuliah disalah satu universitas negeri di tanah air yang khusus mencetak tenaga pendidik. 
Dari kecil hingga masuk kuliah saya tidak pernah mempunyai cita-cita menjadi seorang guru. Namun ketika saya "terjebak" dalam situasi ini, saya justru jadi menikmati. Saya suka menjadi seorang calon guru. Saya merasa nyaman dengan situasi saya sekarang.
Saya pikir pendidikan di Indonesia harus berjalan kearah yang lebih baik. 
Menjadi seorang guru saat ini memang masih dipandang sebelah mata oleh kebanyakan orang. Tapi bayangkan saja, jika tidak ada guru mungkin tidak akan pernah ada hukum kirchoff, tidak akan ada relativitas bahkan mungkin kita tak akan pernah tahu bahwa bumi berputar pada porosnya.
Semua orang hebat itu pasti mempunyai seorang guru. 
See, betapa hebatnya pegaruh seorang guru. Betapa penting hadirnya seorang guru.
Semakin saya menikmatinya, semakin saya ingin mewujudkannya.
Saya generasi muda. Saya calon penerus bangsa. Saya yang akan merubah nasib Indonesia.
Dan saya semakin ingin untuk merealisasikan keinginan "gila" saya. 
Ya. Saya ingin sekali mengajar didaerah pedalaman Kalimantan atau Halmahera. Saya ingin melihat senyum polos anak-anak Indonesia yang tidak pernah tersentuh teknologi. Saya ingin berbagi ilmu dengan mereka. Saya ingin menjadikan mereka orang-orang hebat seperti Einstein, Newton, Steve Jobs etc. 
Saya ingin melihat dan menikmati Indonesia dari sisi yang lain. Sisi yang tidak pernah saya lihat sebelumnya. Sisi yang belum terjamah oleh tangan-tangan kotor.
Saya ingin menikmati Indonesia.

Entahlah. Keinginan ini semakin hari semakin kuat terpatri dalam diri saya.
Semoga Tuhan memberikan kesempatan itu kepada saya.

Indonesia, saya milikmu. 

@ungodamn

Tidak ada komentar:

Posting Komentar